Suma.id: Harga cabai rawit merah di Pasar Tradisional Kota Bengkulu kembali mengalami kenaikan mencapai harga Rp100.000 hingga Rp120.000 per kilogram dari harga normal sekitar Rp40.000 per kilogram.
Sedangkan untuk harga cabai merah di Pasar Minggu Kota Bengkulu, sekitar Rp85.000 hingga Rp95.000 per kilogram yang sebelumnya Rp75.000 per kilogram.
Salah satu pedagang di Pasar Minggu Kota Bengkulu, Rolan Sinaga, mengatakan bahwa kenaikan harga cabai di pasaran telah terjadi sejak dua minggu terakhir.
“Saat ini harga cabai di Pasar Minggu masih tinggi, bahkan untuk jenis cabai rawit merah mencapai Rp120.000 per kilogram,” kata Rolan, Selasa, 5 Juli 2022.
Ia menjelaskan, naiknya harga cabai disebabkan karena harga pupuk di tingkat petani mengalami kenaikan sehingga berdampak dengan harga hasil panen.
Selain itu, kenaikan juga disebabkan karena cuaca buruk namun ketersediaan cabai di tingkat pedagang masih ada.
Salah satu pembeli cabai di Pasar Minggu Kota Bengkulu, Yudi, terpaksa mengurangi pembelian cabai merah yang digunakan untuk berjualan, dari sebelumnya 1 kilogram menjadi 500 gram.